Selasa, 06 November 2012

Tujuan utama akuntansi



Tujuan utama dari akuntansi adalah menyajikan informasi ekonomi (economic information) dari suatu kesatuan ekonomi (economic entity) kepada pihak-pihak yang berkepentingan. Yang dimaksud dengan kesatuan ekonomi di sini adalah badan usaha (business enterprise). Informasi ekonomi yang dihasilkan oleh akuntansi berguna bagi pihak-pihak di dalam perusahaan maupun pihak-pihak di luar perusahaan.

Untuk menghasilkan informasi ekonomi, perusahaan perlu menciptakan suatu metode pencatatan, penggolongan, analisa dan pengendalian transaksi serta kegiatan-kegiatan keuangan, kemudian melaporkan hasilnya. Kegiatan akuntansi meliputi:

Pengidentifikasian dan pengukuran data yang relevan untuk suatu pengambilan keputusan.
Pemrosesan data yang bersangkutan kemudian pelaporan informasi yang dihasilkan.
Pengkomunikasian informasi kepada pemakai laporan.

0 komentar:

Posting Komentar